Allah cemburu pada kehidupan yang tidak selayaknya bagi anak2Nya.
Yakobus 4:5 (TB)
Janganlah kamu menyangka, bahwa Kitab Suci tanpa alasan berkata: “Roh yang ditempatkan Allah di dalam diri kita, diingini-Nya dengan cemburu!”
Pernahkan kita bayangkan anak kita makan makanan yang jorok, atau berpakaian compang-camping ? Pasti kita akan sedih melihatnya. Bagaimana tidak ? Kita sudah sediakan yang terbaik bagi mereka, tetapi mereka memilih hal2 yang rendah dan kotor.
Itulah kecemburuan Allah pada kita. Karena Roh Allah didalam diri kita tahu, kalau kita memilih dan melakukan yang jahat dan berdosa, yang tidak semestinya bagi anak2Nya.
Ketika kita sadari ada Roh Allah di hati kita, seharusnya kita tidak hidup serampangan, kita harus menjaga perasaan Allah yang telah menyediakan yang terbaik buat kita.
Marilah kita hidup sebagaimana layaknya anak-anak Allah yang mencerminkan Bapa kita. Hingga melalui kehidupan kita nama Bapa kita akan dimuliakan.
Tuhan Yesus memberkati.
hkw
0 Comments