Apakah rancangan Allah bagi yang taat melakukan Firman ?
Wahyu 2:26-27 (TB)
Dan barangsiapa menang dan melakukan pekerjaan-Ku sampai kesudahannya, kepadanya akan Kukaruniakan kuasa atas bangsa-bangsa;
dan ia akan memerintah mereka dengan tongkat besi; mereka akan diremukkan seperti tembikar tukang periuk — sama seperti yang Kuterima dari Bapa-Ku —
Tuhan mengingatkan kita bahwa bagi mereka yang taat melakukan kehendak (Firman) Nya sampai akhir, akan mendapatkan kuasa dan otoritas dalam Kerajaaan Kristus yaitu memerintah bangsa-bangsa.
Sebuah rancangan terbaik bagi kita, namun menjalankannya tidaklah mudah sebagai syaratnya. Yaitu setia melakukan Firman sampai akhir.
Meski mungkin kita tidak sanggup membayangkannya, tetapi posisi sebagai penguasa adalah posisi dimana kita akan mewakili Kristus dalam KerajaanNya. Tentulah sangat mulia dan sangat dekat dengan Kristus. Sehingga sebagaimana prajurit yang semakin tinggi pangkatnya juga akan semakin tinggi kesetiaan dan ketaatannya pada perintah atasan.
Bersyukur kita masih ada kesempatan, meski tidak sebanyak dahulu karena kita sudah senior. Tetapi justru waktu yang tidak lama lagi menjelang kesudahannya (kematian) ini, jangan kita hidup lagi dalam keserampangan, bergelimang dosa, dan menjauh dari Tuhan. Kita cukup punya pengalaman pribadi tentang dosa dan kebenaran.
Marilah saudaraku, kita saling meneguhkan, menguatkan bergandengtangan, berjuang melakukan Firman dan menjauhi dosa sampai kesudahannya.
Tuhan Yesus memberkati. Tetap sehat dan semangat senantiasa.
hkw
0 Comments